Keindahan Air Terjun Bertingkat di Air Terjun Saluopa, Poso

Tempat wisata di Kabupaten Poso memang sangat beragam. Selain Danau Poso dengan keindahan pantai pasir emasnya, Poso juga memiliki sebuah air terjun indah yang tersembunyi di balik lebatnya hutan Poso. Air terjun itu bernama Air Terjun Saluopa.

Tempat wisata di Poso

Lokasi

Air Terjun Salopa di Kabupaten Poso adalah salah satu destinasi wisata utama yang terletak di Desa Tonusu, Kecamatan Pamona Utara, Kabupaten Poso. Jaraknya sekitar 264 km dari Kota Palu atau sekitar 2-3 jam perjalanan dengan mobil.

Cara Menuju ke Air Terjun Saluopa dari Kota Poso

Karena letaknya berada di Kabupaten Poso, buat kalian yang dari Jakarta atau pulau Jawa secara keseluruhan harus terlebih dahulu terbang menuju ke Kota Palu, ibukota Sulawesi Tengah. Setelah itu melakukan perjalanan darat selama 5-6 jam ke kota Poso.

Dari Kota Poso kalian bisa menggunakan kendaraan pribadi atau jasa transportasi lokal untuk menuju ke Desa Tonusu. Jarak dari Kota Poso ke Desa Tonusu sekitar 50-60 kilometer, dan perjalanan ini bisa memakan waktu sekitar 2 hingga 3 jam perjalanan tergantung pada kondisi jalan. Secara umum, jalan raya menuju ke Desa Tonusu cukup mulus. 

Tempat wisata di Poso, Sulawesi Tengah
Jalan masuk menuju ke air terjun Saluopa, Poso, Sulawesi Tengah

Untuk saat ini, belum ada transportasi lokal dari Kota Poso ke air terjun Saluopa jadi pilihan terbaik untuk transportasi menuju ke air terjun Saluopa adalah dengan menyewa kendaraan.

Harga Tiket Masuk dan Jam Buka

Harga tiket masuk ke air terjun Saluopa sebesar keindahan alam ini, kamu dapat menggunakan kendaraan pribadi. Sesampainya di sana, biaya yang diperlukan untuk tiket masuk seharga Rp5.000 untuk wisatawan lokal dan Rp20.000 untuk wisatawan asing. Sedangkan biaya parkir untuk kendaraan roda empat sebesar Rp5.000.

Air terjun Saluopa Poso ini buka mulai dari jam 08.00 hingga jam 15.00. Sebaiknya rencanakan kunjungan kalian sekitar pukul 9.00 WITA, ketika suhu udara belum terlalu dingin.

Daya Tarik Air Terjun Saluopa Poso

Air Terjun Saluopa memiliki sejumlah daya tarik yang membuatnya menjadi tujuan wisata yang wajib dikunjungi ketika kalian berkunjung ke Kabupaten Poso dan Danau Poso. Daya tarik utama dari air terjun Saluopa ini adalah:

  • Keindahan Alam

Air Terjun Saluoppa menyuguhkan pemandangan yang memukau dengan air terjun yang jatuh deras dari ketinggian, dikelilingi oleh pepohonan hijau dan hutan tropis yang rimbun. Kesejukan dan keindahan alam sekitar menciptakan suasana yang damai dan menenangkan, cocok buat healing.

  • Pemandangan Hutan Tropis

Perjalanan menuju air terjun melibatkan trek melalui hutan tropis yang masih asri memberikan pengalaman healing di alam sambil menikmati flora dan fauna lokal. Suasana hutan yang lebat menambah keindahannya sehingga meski siang hari pun, udara tetap terasa sejuk.

Tempat wisata di Poso

  • Aliran Sungai yang Menyegarkan

Sebelum memasuki area air terjun Saluopa, kalian akan disuguhi pemandangan aliran sungai dengan air jernih yang menyegarkan. Terdapat beberapa gazebo atau saung di pinggir sungai ini yang bisa kalian gunakan untuk bersantai dan beristirahat.

  • Kolam Alami

Air terjun ini memiliki kolam alami di bawahnya yang bisa digunakan untuk berenang yang bisa memberikan sensasi yang menyegarkan setelah perjalanan jauh. Suara gemericik air terjun dan suasana sekitarnya memberikan pengalaman yang memanjakan mata dan pikiran kita. 

tempat wisata di Poso

  • Air Terjun 12 Tingkat

Daya tarik utama dari air terjun Saluopa Poso ini sudah barang tentun air terjunnya yang bertingkat-tingkat. Kalian dapat menaiki setiap tingkatan air terjun melalui tangga yang berada di sisi air terjun untuk dapat menikmati keindahan setiap tingkatannya.

  • Bebatuan Air Terjun yang Tidak Licin

Salah satu hal menarik di air terjun Saluopa ini adalah bebatuan yang dilewati oleh air terjun ini tidak licin. Bahkan di bagian tengah air terjunnya sekalipun tidak licin. Itu sebabnya saya bisa dengan mudah berjalan ke tengah air terjun sambil membawa kamera untuk berfoto-foto. 

Tempat wisata di Poso

Namun meski demikian, diharapkan untuk tetap berhati-hati saat berjalan-jalan di tengah air terjunnya sebab pada dasarnya, terpleset atau terjatuh bisa terjadi kapan saja.

Tips Mengunjungi Air Terjun Saluopa

Nah buat kalian yang ingin berkunjung ke air terjun Saluopa, berikut ini ada beberapa tips yang bisa kalian lakukan, antara lain:

1. Periksa Kondisi Cuaca

Sebelum memulai perjalanan ke Air Terjun Salopa Poso, sangat penting untuk memeriksa kondisi cuaca. Cuaca buruk, seperti hujan atau kabut, dapat memengaruhi kondisi jalan dan membuat perjalanan menjadi lebih sulit dan berbahaya. Dengan mengetahui ramalan cuaca, kamu bisa mempersiapkan diri dengan lebih baik dan menghindari risiko yang tidak diinginkan.

2. Bawa Perbekalan

Pastikan untuk membawa perbekalan yang memadai selama perjalanan. Air minum dan makanan ringan sangat penting untuk menjaga energi dan menghindari dehidrasi, terutama jika perjalanan menuju air terjun memerlukan waktu dan tenaga ekstra. Dengan perbekalan yang cukup, kamu dapat menikmati perjalanan dengan lebih nyaman dan aman.

3. Jika Perlu, Gunakan Jasa Pemandu Lokal

Jika kamu tidak terlalu familiar dengan rute atau kondisi jalan menuju Air Terjun Salopa, sebaiknya pertimbangkan untuk menggunakan jasa pemandu lokal. Pemandu lokal memiliki pengetahuan yang mendalam tentang area tersebut dan dapat membantu kamu menemukan jalur yang tepat serta memberikan informasi berguna selama perjalanan. Ini juga dapat meningkatkan pengalaman kunjunganmu dan memastikan kamu sampai dengan selamat ke tujuan.

4. Jaga Kebersihan

Menjaga kebersihan di kawasan Air Terjun Salopa sangat penting untuk melestarikan keindahan alam dan ekosistem di sekitarnya. Jangan membuang sampah sembarangan dan bawalah pulang semua sampah yang dihasilkan selama kunjungan kalian ke air terjun ini. Menghindari merusak vegetasi atau mencemari sumber air juga merupakan langkah penting untuk menjaga habitat alami air terjun ini.

tempat wisata di Poso

5. Gunakan Alas Kaki Anti Slip

Namanya kawasan air terjun, sudah barang tentu jalanan tanah, bebatuan dan kayunya akan basah dan lembap sehingga mudah licin. Untuk itu gunakan alas kaki anti slip seperti sandal gunung atau sepatu trekking untuk memudahkan perjalanan kalian menikmati keindahan air terjun Saluopa Poso. 

Setelah puas menikmati air terjun indah yang tersembunyi di rerimbunan hutan Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah, saatnya kembali menuju ke Kota Poso. Di sana, saya akan menikmati waktu bersantai di Pantai Imbo Poso. (EKW)


Comments

  1. Kenapa ya bebatuan di air terjunnya malah ga licin. Selama ini kalo ke air terjun begini pasti batunya banyak licin, sampe suami dulu pernah jatuh. Untung ga kena kepala.

    Tapi kalo kesini, aku rasanya hrs sewa guide sih mba, drpd nyasar 🤣🤣. Krn msh harus trekking itu sih. Ga mau ambil resiko.

    ReplyDelete
    Replies
    1. saya juga heran kenapa bisa gak licin. Padahal kebanyakan air terjun yang saya datangi rata-rata licin banget kan. Saluopa ini salah satu dari beberapa air terjun yang bebatuan di tengah air terjunnya justru bisa dipijak dengan aman.

      Sebenarnya dari pintu gerbang sampai ke air terjunnya jalanannya sudah ada dan dibatako oleh pemdanya sehingga dijamin gak bakal nyasar kok.

      Delete

Post a Comment